> >

Ini Daftar Daerah yang Ikut Terguncang akibat Gempa M 6,7 Banten

Peristiwa | 14 Januari 2022, 17:36 WIB
ilustrasi - Alat pencatatan radar gempa. (Sumber: FOTO/HO/BMKG.go.id)

Hasil analisis BMKG menunjukkan, mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempa bumi memiliki mekanisme pergerakan naik (thrust fault).  

Kendati begitu, BMKG mengimbaui masyarakat di lokasi terdampak agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. 

BMKG juga mengimbau masyarakat menghindari bangunan yang retak atau rusak diakibatkan oleh gempa. 

"Periksa dan pastikan bangunan tempat tinggal anda cukup tahan gempa, ataupun tidak ada kerusakan akibat getaran gempa yg membahayakan kestabilan bangunan sebelum anda kembali kedalam rumah," ujarnya.

Hingga saat ini, berdasar hasil monitoring BMKG menunjukkan adanya dua aktivitas gempa bumi susulan (aftershock), dengan magnitudo M3,7 dan M3,5.

Baca Juga: Gempa M 6,7 Banten Terasa di Jakarta hingga Bandung, Warga Panik Lihat Mobil Bergoyang

Baca Juga: BREAKING NEWS: Gempa M 6,7 Guncang Banten, Terasa di Jakarta, Depok hingga Bandung

Penulis : Hedi Basri Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU