> >

Peringatan Dini Tsunami Berakhir, BMKG Imbau Masyarakat di 3 Wilayah Ini Tetap Waspada

Breaking news | 14 Desember 2021, 12:58 WIB
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyatakan peringatan dini tsunami di wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT) telah berakhir. (Sumber: Kompas TV)

Sejumlah masyarakat berhamburan usai menerima pesan berantai serta peringatan yang dikirimkan BMKG melalui pesan singkat di gawai.

Gempa bumi tektonik dengan kekuatan 7,4 terjadi di Laut Flores yang berpotensi tsunami tersebut terjadi pada pukul 11.20 WITA.

Gempa bumi tersebut dirasakan di Ruteng, Labuan Bajo, Larantuka, Maumere, Adonara dan Lembata, dengan intensitas skala III hingga IV MMI.

Hasil pemodelan menunjukkan bahwa  gempa bumi ini berpotensi tsunami dengan tingkat ancaman waspada, artinya maksimum ancaman tsunami setinggi setengah meter.

Kendati demikian, saat ini BMKG mengumumkan bahwa peringatan dini tsunami sudah berakhir.

Baca Juga: Bupati Flores Timur Imbau Warga Jauhi Wilayah Pantai: Jaga-jaga Ya karena Pasti Ada Susulan

Penulis : Nurul Fitriana Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU