> >

Survei Polri: 70 Persen Masyarakat Tetap Ingin Mudik saat Natal dan Tahun Baru

Sosial | 26 November 2021, 22:21 WIB
Ilustrasi mudik. Polri sebut 70 persen masyarakat berkeinginan untuk pulang ke kampung halamannya saat Nataru. (Sumber: KOMPAS.com/GARRY ANDREW LOTULUNG)

Sementara itu, terkait pencegahan lonjakan Covid-19 saat libur Nataru, Dedi mengatakan pihaknya akan menggelar Operasi Lilin.

Tak hanya itu, Polri juga memberlakukan skenario pengetatan prokes mulai dari pra-keberangkatan hingga lokasi tujuan bagi masyarakat yang tetap mudik, melalui Posko PPKM mulai dari tingkat RT/RW.

"Semua dalam rangka untuk mengantisipasi lonjakan Covid-19 khususnya varian baru. Dalam Operasi Lilin tersebut Bapak Kapolri akan menekankan dan akan memaksimalkan dan mengoptimalkan Posko PPKM," jelasnya. 

Baca Juga: Jelang Libur Nataru, Ini Pesan Moeldoko Saat Kunjungi Wisma Atlet Pademangan!

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas.com


TERBARU