> >

Ini yang akan Dilakukan Marsekal Hadi Usai Pensiun dari Keprajuritan TNI

Peristiwa | 18 November 2021, 11:47 WIB
Marsekal TNI Hadi Tjahjanto saat menyerahkan Panji TNI kepada Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa saat Upacara Sertijab Panglima TNI, di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis (18/11/2021). (Sumber: Kompastv/Ant)

"Terima kasih kepada Marsekal Hadi Tjahjanto yang membuat acara serah terima jabatan demikian berbeda. Saya sebagai junior mengucapkan terima kasih banyak, kami merasa terhormat semuanya," ucapnya.

Andika Perkasa juga menyampaikan kesanggupannya untuk melanjutkan program dan tugas Marsekal Hadi Tjahjanto. 

"Saya akan melanjutkan tugas-tugas yang sudah dilakukan oleh Marsekal Hadi Tjahjanto karena itulah yang kami geluti. Saya akan berusaha yang terbaik untuk melanjutkan," kata Andika kepada wartawan.

Seperti diketahui, Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa resmi dilantik sebagai Panglima baru berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 106/TNI/2021 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Panglima TNI. Keppres tersebut ditetapkan di Jakarta pada 17 November 2021.

Baca Juga: Resmi! Hadi Tjahjanto Serahkan Jabatan Panglima TNI ke Andika Perkasa

Penulis : Hedi Basri Editor : Fadhilah

Sumber : Kompas TV


TERBARU