> >

Pajero Sport di Bekasi Dibawa Kabur Maling, Hati-hati dengan Modus Ini

Peristiwa | 22 Oktober 2021, 11:45 WIB
Tangkapan layar saat para pelaku mencoba memasuki rumah korban sebelum membawa kabur mobil Pajero Sport di Jatirahayu, Kota Bekasi, Jawa Barat, Kamis (21/10/2021) dini hari. Salah satu pelaku pakai atribut ojol.

BEKASI, KOMPAS.TV - Mobil Mitsubishi Pajero Sport yang terparkir di dalam sebuah rumah di Perumahan Candra Indah, Jatirahayu, Pondok Melati, Bekasi dibawa kabur pencuri, Kamis (21/10/2021) dini hari. Mobil tersebut dicuri saat pemiliknya terlelap tidur. 

Pencurian mobil Pajero Sport milik Charles Situmorang (31) terekam kamera pemantau.

Dalam kamera CCTV yang ditayangkan Kompas TV, terlihat jelas dua dari enam pelaku yang disebut oleh Charles, sedang mengintai dan berhasil masuk ke rumah miliknya dennen mencongkel jendela.

Pelaku terlihat memakai atribut ojek online dan satu lagi memakai kaus polos dengan celana pendek. Mereka berhasil masuk ke dalam rumah dengan mencongkel jendela.

Setelah berhasil masuk rumah, pelaku terlihat mencari kunci mobil Pajero Sport milik Charles Situmorang. Pelaku berhasil menemukan kunci mobil, dan membawa kabur mobil berwarna hitam dengan nomor polisi B 1351 TJQ itu.

Charles Situmorang (31) dalam kendisi setengah sadar mendengar suara kendaraan bermotor tak jauh dari rumahnya. Awalnya dia menyangka suara kendaraan itu berasal dari mobil tetangga.

Namun sumber suara itu kian dekat dan kencang. Dia pun bergegas bangkit dari tidurnya menuju ruang tamu dan membuka gembok pintu depan. 

Baca Juga: Detik-detik Pajero Sport di Bekasi Digondol Maling, Sampai Ancam Pemilik Mobil

”Setelah buka pintu, mobil saya sudah dalam posisi menyerong dan tinggal mundur. Saya bingung, siapa (yang menyetir),” kata Charles, Kamis (21/10/2021), di Bekasi dikutip dari Kompas.id

Charles juga melihat ada beberapa orang yang sedang menanti menggunakan empat sampai lima kendaraan bermotor. 

Dia akhirnya sadar para pengendara sepeda motor itu adalah komplotan maling. Ia pun berteriak meminta pertolongan tetangga.

Charles sempat berupaya mengejar mobilnya yang sudah dibawa para pelaku. Namun, ada dua pelaku yang mengendarai sepeda motor, menghampirinya sembari mengacungkan senjata tajam berjenis samurai. 

”Samurai itu diacungkan ke arah saya dan mereka terus mengancam. Saya khawatir dan memilih mundur. Saat itu pula mereka pergi,” kata Charles. Harga mobil itu diperkirakan Rp 450 juta.

Menurut Charles, sebelum membawa kabur mobilnya, para pelaku mengambil dua kunci di dalam rumah, yakni kunci Pajero dan satunya lagi kunci sepeda motor korban. Dari rekaman CCTV, mereka sangat cepat. “Hanya butuh waktu 3 menit untuk masuk ke rumah dan keluar bawa kunci mobil,” kata Charles.

Kapolsek Pondok Gede Komisaris Puji Hardi mengatakan pencurian itu terjadi sekitar pukul 04.30. 

Kasus ini masih diselidiki polisi. Jumlah pelaku yang terlibat juga masih ditelusuri kepolisian. ”Ini baru pertama kali ada kejadian pencurian mobil Pajero. Apakah para pelaku profesional? Masih kami selidiki,” kata Puji.

Barang bukti yang sudah dikumpulkan sejauh ini baru berupa rekaman CCTV yang merekam aktivitas para pelaku pencurian.

Penulis : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU