Makna dan Filosofi Logo Hari Santri 2021 yang Perlu Diketahui, Bentuk Komitmen hingga Dedikasi
Peristiwa | 22 Oktober 2021, 09:39 WIBLebih spesifiknya, berikut arti dari warna-warna yang terdapat dalam logo Hari Santri Nasional 2021:
- Warna ungu mencerminkan semangat untuk mencapai segala sesuatu
- Warna kuning menggambarkan sikap berbagi untuk sesama dan Indonesia
- Warna jingga menandakan kebersamaan
- Warna kuning mencerminkan sujud
- Warna biru muda mengandung makna salat atau berserah diri kepada Tuhan
Selain warna, dalam logo Hari Santri Nasional 2021 juga terdapat berbagai bentuk mulai dari menggambarkan posisi salat, menggambarkan posisi sujud, dua orang saling menangkupkan tangan, dan lambang menunjukkan simbol semangat serta berbagi.
Adapun arti dari logo yang menggambarkan posisi salat, yaitu berarti para kaum santri senantiasa berserah diri kepada Tuhan sebagai puncak dari kekuatan jiwa dan raga.
Sedangkan logo yang menggambarkan posisi sujud berarti sebuah ikhtiar dan ketulusan para santri agar pandemi cepat berlalu.
Lalu, lambang yang dua orang saling menangkupkan tangan berarti menunjukkan kebersamaan yang memiliki makna bahwa santri selalu berkolaborasi, bersama dalam suka maupun duka.
Kemudian, bentuk logo yang menunjukkan simbol semangat. Bentuk tersebut merupakan keyakinan kaum santri bahwa dengan semangat dan kerja keras, segala sesuatu akan tercapai.
Terakhir, bentuk logo yang menunjukkan simbol berbagi memiliki arti bahwa para santri berbagi untuk sesama dan berbagi untuk Indonesia.
Baca Juga: Hari Santri 2021: Begini Teks Lengkap Resolusi Jihad NU 22 Oktober 1945, Acuan Sejarah Hari Santri
Penulis : Nurul Fitriana Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV/Kemenag