> >

5 Kebakaran Lapas di Indonesia sejak 2019

Peristiwa | 8 September 2021, 19:02 WIB
Kebakaran yang terjadi di Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Tangerang, Banten sekitar pukul 02.00 WIB, Rabu (08/09/2021) pagi. (Sumber: Kompas TV)

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV – Terbakarnya Lembaga Pemasyarakatan atau Lapas Kelas I Tangerang menambah panjang daftar kebakaran yang terjadi di area lembaga pemasyarakatan di Indonesia.

Dalam dua tahun terakhir, tepatnya sejak tahun 2019 hingga 2021, setidaknya telah terjadi lima kebakaran di dalam area lapas atau rumah tahanan (rutan).

Penyebab kebakaran tersebut beragam, mulai dari korsleting atau hubungan arus pendek listrik hingga kerusuhan yang sengaja dilakukan oleh para narapidana.

Berikut daftar lima kebakaran yang terjadi di dalam area lapas dan rutan di Indonesia sejak tahun 2019:

1) Lapas Perempuan Kelas III Palu

Lapas Kelas III Palu yang terletak di Desa Maku, Kecamatan Dolo, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah, terbakar pada hari Minggu (29/9/2019) sekitar pukul 18.00 WITA.

Dari 15 blok yang ada di lapas tersebut, 6 di antaranya hangus terbakar. Sebanyak 46 warga binaan lapas melarikan diri, dan 16 di antaranya berhasil ditangkap dalam waktu dua hari. Tidak ada korban jiwa akibat kebakaran yang terjadi di lapas perempuan tersebut.

Baca Juga: RS Polri Terima 41 Kantong Jenazah Korban Kebakaran Lapas Tangerang

2) Rutan Kelas IIB Kabanjahe

Hanya berselang sekitar lima bulan sejak kebakaran Lapas Perempuan Kelas III Palu, tepatnya pada Rabu (12/2/2020), kebakaran juga terjadi di Rutan Kelas IIB Kabanjahe, Kabupaten Karo, Sumatera Utara.

Kebakaran yang disertai dengan perusakan tersebut tidak mengakibatkan korban jiwa. Namun setelah kebakaran, 191 warga binaan dipindahkan ke empat rutan dan lapas. Sementara, 218 warga binaan lain dititipkan di rumah tahanan polisi di Polsek dan Polres.

Kerusuhan dan pembakaran tersebut diduga akibat jumlah penghuni rutan yang melebihi kapasitas atau overkapasitas.

3) Lapas Kelas IIA Tuminting Manado

Sekitar dua bulan berselang sejak kerusuhan dan pembakaran Rutan Kelas IIA Kabanjahe, yakni pada hari Sabtu (11/4/2020), Lapas Kelas IIA Tuminting yang terbakar.

Kebakaran di lapas tersebut juga disertai dengan kerusuhan dan perusakan. Sebanyak 18 narapidana diduga menjadi otak kerusuhan dan pembakaran. Sebagian besar mereka adalah narapidana kasus narkoba dan narapidana dengan hukuman pidana penjara seumur hidup.

Akibat kebakaran dan kerusuhan tersebut, satu narapidana tewas karena syok. Sementara satu lainnya tertembak peluru karet.

Baca Juga: 5 Kebakaran Lapas Terhebat di Berbagai Negara

4) Minimarket Lapas Kelas IIA Purwokerto

Kebakaran kembali terjadi di area lapas berselang enam bulan sejak kejadian di Lapas Kelas IIA Tuminting, Manado, tepatnya pada Kamis (29/10/2020).

Kali ini kebakaran terjadi di minimarket yang terletak di area Lapas Kelas IIA Purwokerto, Jawa Tengah. Kebakaran disebabkan oleh korsleting listrik dari bagian belakang minimarket.

Meskipun bukan di kantor atau bangunan tempat warga binaan berada, kebakaran tersebut sempat menyebabkan petugas panik. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

5) Lapas Kelas I Tangerang

Berselang 10 bulan sejak kebakaran di minimarket di area Lapas Kelas IIA Purwokerto, tepatnya Rabu (8/9/2021), kebakaran hebat terjadi di Lapas Kelas I Tangerang.

Kebakaran tersebut mengakibatkan 41 warga binaan tewas. Mereka tewas karena terkunci di dalam ruangan saat kebakaran terjadi. Selain itu, delapan warga binaan luka berat dan 31 luka ringan.

Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yasonna Laoly mengatakan, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Tangerang melebihi kapasitas atau overcapacity sebesar 400 persen.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas.com


TERBARU