Benih Perpecahan Ada di Media Sosial, Ini Pesan Haedar Nashir Sambut 76 Tahun Kemerdekaan Indonesia
Peristiwa | 16 Agustus 2021, 18:26 WIBYOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Menyambut 76 Tahun kemerdekaan Indonesia, Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir menyampaikan pesan untuk warga bangsa. Ia meminta semangat persatuan harus menjadi tonggak pertama dalam menyelesaikan masalah-masalah bangsa dan menentukan perjalanan bangsa Indonesia selanjutnya.
Menurut Haedar, proklamasi kemerdekaan sebenarnya bukan sekadar penyataan bebas dari penjajahan bangsa lain, tetapi juga mampu mewujudkan kehidupan bangsa dan negara Indonesia yang bersatu, berdaulat, adil, dan makmur.
Terlebih, saat ini bangsa Indonesia dan seluruh bangsa-bangsa di dunia sedang berada dalam musibah pandemi Covid-19.
"Saya meminta masyarakat mewaspadai benih perpecahan antar komponen bangsa," ujarnya, Senin (16/8/2021).
Baca Juga: Haedar Nashir Ajak Semua Kalangan Meringankan Beban Nakes dengan Mematuhi Prokes
Ia berpendapat benih-benih itu sudah mulai bermunculan yang kebanyakan melalui kanal sosial media. Perbedaan orientasi politik dan benturan kepentingan adalah dua alasan yang sangat potensial menjadi pemicu perpecahan yang tidak diinginkan.
Oleh karena itu, Haedar Nashir mengajak seluruh warga bangsa untuk memberi makna terhadap semangat persatuan Indonesia dalam momentum 76 tahun kemerdekaan.
"Kita harus belajar dari sejarah, negara yang besar berubah menjadi terpecah belah bahkan hilang namanya karena perpecahan,” ucapnya.
Indonesia dengan segala keragaman yang dimilikinya serta Tanah Air yang begitu kaya, jika tidak dirawat dengan baik, akan menjadi negara yang isinya hanya konflik dan perpecahan.
Artinya, seluruh komponen bangsa harus mengeliminasi segala potensi yang dapat membuat perpecahan antar bangsa.
Penulis : Switzy Sabandar Editor : Fadhilah
Sumber : Kompas TV