> >

Ekonomi Tumbuh di Kuartal II, Ketua DPR Sebut Penanganan Covid-19 yang Efektif Jadi Faktor Kunci

Peristiwa | 6 Agustus 2021, 12:30 WIB
Ketua DPR Puan Maharani (Sumber: KOMPAS IMAGES/RODERICK ADRIAN MOZES)

Sementara dari sisi belanja pemerintah, Puan menambahkan, perlu dipertajam untuk penanganan pandemi dan pemulihan sosial dan ekonomi masyarakat.

Termasuk penyerapan anggaran pemerintah daerah dalam penanganan Covid-19.

Dalam kesempatan itu, dia juga memaparkan bahwa DPR bersama pemerintah menyusun kapasitas  fiskal RAPBN 2022 yang akan datang, agar dapat mengantisipasi ketidak pastian pandemi Covid-19 serta masih akan mengalokasikan program pemulihan ekonomi dan sosial akibat pandemi.

Dibertitakan Kompas.TV sebelumnya, berdasarkan data BPS, pertumbuhan ekonomi Indonesia pada triwulan II-2021 mencapai 7,07 persen dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.

Bahkan Menteri Keuangan Sri Mulyani menilai hal itu menunjukkan mesin pertumbuhan ekonomi mulai pulih.

Sementara, jika dibandingkan dengan triwulan I-2021, pertumbuhan ekonomi triwulan II-2021 tercatat sebesar 3,31 persen.

Baca Juga: Perekonomian Global Membaik, Pertumbuhan Ekonomi Nasional Capai 7,07 Persen di Triwulan II-2021

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU