> >

Cek Link Ini, Kemendikbud Berikan Kuota Gratis Lagi Hingga 15 GB per Bulan

Sosial | 6 Agustus 2021, 05:20 WIB
Ilustrasi belajar online, pemerintah melalui Kemendibud Ristek akan memberikan kuota internet gratis hingga Desember 2021. (Sumber: KOMPAS.COM)

- Peserta Didik Jenjang SD sampai SMA akan mendapatkan Kuota Umum 10 GB perbulan;

- Pendidik Jenjang PAUD sampai SMA akan mendapatkan Kuota Umum 12 GB perbulan;

- Dosen dan Mahasiswa Akan mendapatkan Kuota Umum 15 GB per bulan.

Baca Juga: 7 Langkah Mudah Cara Hemat Kuota Internet saat Zoom Meeting

Sebagaimana diberitakan Kompas TV sebelumnya, untuk memperpanjang subsidi itu pemerintah telah menyiapkan dana sebesar Rp5,54 triliun.

Bantuan kuota ini hanya dapat digunakan untuk mengakses layanan pembelajaran dan tidak dapat digunakan untuk mengakses konten hiburan maupun aplikasi media sosial.

Bantuan paket kuota data internet tersebut merupakan akses 'all network' dengan pembatasan akses terhadap situs dan aplikasi yang diblokir oleh Kementerian Kominfo.

Baca Juga: Kuota Belajar Agustus 2021 Segera Cair, Ini Cara Cek untuk Telkomsel, Indosat dan Provider Lain

Adapun cara mengeceknya mereka yang menerima bantuan kuota internet ini sebagai berikut:

- Telkomsel: melalui SMS dari Telkomsel atau dengan hubungi *888# dan aplikasi MyTelkomsel.

- Indosat: melalui aplikasi myIM3 atau dengan hubungi nomor USSD *123*075# lalu pilih nomor satu.

- Tri: dengan hubungi nomor USSD *123*10*3# atau lewat aplikasi Bima+

- XL dan Axis: melalui nomor *123# lalu pilih info atau lewat aplikasi aplikasi myXL dan AxisNet.

Penulis : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV/Instagram


TERBARU