> >

Menkes Ungkap Resep Jitu Menurunkan Kasus Covid-19: Sebenarnya Mudah, tapi Kita Susah Disiplin

Update corona | 2 Agustus 2021, 19:37 WIB
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin. (Sumber: setkab.go.id)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyebut, ada dua faktor utama yang menjadi penyebab melonjaknya kasus Covid-19 di Indonesia, khususnya Jawa dan Bali.

Pertama, kata dia, adalah sikap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan, yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, mengurangi mobilitas, dan menjauhi kerumunan (5M).

Baca Juga: Menkes: Saya Mohon Vaksin Moderna untuk Nakes, Mereka Tentara yang Bertempur Sehari-Hari

"Kenaikan kasus ini memang dua penyebab utamanya, satu adalah disiplin protokol kesehatan," kata Menkes Budi dalam konferensi pers virtual bertajuk Update Penanganan Covid-19, Senin (2/8/2021).

Budi menjelaskan, jika masyarakat disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan, maka angka positif Covid-19 tidak akan melonjak drastis.

"Kalau kita disiplin protokol kesehatan, pakai maskernya benar dan rajin, jaga jaraknya benar, kerumunannya dihindari, itu adalah resep yang paling jitu," ucapnya.

Budi mengatakan, menerapkan protokol kesehatan sebenarnya sangat mudah. Namun, hal itu dianggap sulit dilakukan karena masyarakat belum terbiasa.

Baca Juga: Banyak Warga Minta Dosis Ketiga, Menkes Ingatkan : "Ada 140 Juta Yang Belum Dapat Dosis Pertama"

"Sebenanya paling mudah, tapi paling susah kita disiplin melakukannya," tutur Budi.

Padahal, protokol kesehatan merupakan salah satu cara paling efektif untuk mengurangi risiko penularan Covid-19, selain vaksinasi.

Penulis : Tito Dirhantoro Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU