Presiden Jokowi: Sudahi Gesekan antara Prajurit TNI dan Polisi
Peristiwa | 13 Juli 2021, 10:01 WIBBaca Juga: Polri Jerat dr Lois Akibat Sebar Berita Bohong Terkait Covid-19
"Memperkokoh persatuan dan kebersamaan kita, mempercepat upaya untuk memperbaiki cara kerja kita, dan juga mempercepat pengembangan teknologi dan industri-industri kita," kata Presiden lagi.
Presiden pun berpesan agar para perwira remaja TNI dan Polri ikut berpartisipasi dalam menyelesaikan krisis. "Dan belajar dari krisis ini untuk ikut serta memperkokoh kebersamaan berlandaskan Pancasila," ujar Presiden.
Sebanyak 700 orang perwira remaja TNI dan Polri dilantik dalam acara tersebut.
Rinciannya, 227 orang perwira remaja lulusan Akademi Militer, 101 orang perwira muda lulusan Angkatan Laut (AAL), 91 orang perwira remaja Angkatan Udara (AAU), dan 281 orang perwira remaja lulusan Akademi Kepolisian (Akpol).
Acara tersebut juga dihadiri oleh Wakil Presiden Ma'ruf Amin, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Andika Perkasa, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo serta pejabat terkait lainnya.
Penulis : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV