Diperkirakan Hingga Akhir Juni, Ini Kata BMKG Soal Hujan Masih Turun Padahal Musim Kemarau
Peristiwa | 22 Juni 2021, 07:30 WIB"Untuk sebab aliran udara lembab, itu bisa bertahan lama fenomenanya sehingga dapat menyebabkan kondisi hujan di atas normal beberapa dasarian," ucap Supari.
Baca Juga: Waspada! Awal Pekan, Senin 21 Juni 2021, BMKG: 23 Wilayah di Indonesia Bakal Hujan Lebat
"Sedangkan untuk sebab gangguan gelombang atmosfer umumnya hanya berkisar satu mingguan," lanjut dia.
Di akhir penjelasannya, Supari memperkirakan hujan semacam yang terjadi sekarang masih akan terus berlangsung hingga akhir bulan ini.
"Dengan mempertimbangkan hal tersebut, maka diperkirakan hingga akhir Juni masih terjadi hujan-hujan seperti itu," tandanya.
Sebagaimana diketahui, sebelumnya BMKG pernah memprediksi musim kemarau tahun ini di mulai pada April lalu.
Perkiraan itu didasarkan pada prediksi waktu terjadinya fenomena peralihan angin monsun, dari monsun barat ke monsun timur, pada akhir Maret 2021.
Baca Juga: Waspada! Info Cuaca BMKG Sabtu 19 Juni 2021: Jateng dan Jatim Kompak Bakal Turun Hujan Lebat
"BMKG memprediksi peralihan angin monsun akan terjadi pada akhir Maret 2021 dan setelah itu Monsun Australia akan mulai aktif. Karena itu, musim kemarau 2021 diprediksi akan mulai terjadi pada April 2021," kata Kepala BMKG Dwikorita Karnawati saat itu, (27/3/2021).
Penulis : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV