> >

Panglima TNI: Kasus Positif Covid-19 di Angka 6.000, Artinya Bisa Terkendali

Update corona | 7 Juni 2021, 19:49 WIB
Panglima TNI Hadi Tjahjanto (Sumber: Mabes TNI)

“Kita harapkan PCR tetap bisa dipertahankan jumlahnya setiap hari, bahkan setiap minggu, ataupun harus juga segera ditingkatkan,” katanya.

Baca Juga: Terus Meningkat, Pasien Covid-19 di Wisma Atlet Capai 2.734 Orang, Keterisian Tempat Tidur 45,6 %

Selain itu, Marsekal Hadi Tjahjanto menambahkan TNI dan Polri juga melakukan pendampingan dalam penanganan Covid-19 di fasilitas layanan kesehatan dengan mengerahkan tenaga kesehatan.

“TNI-Polri mengerahkan tenaga kesehatan di rumah sakit untuk bisa melakukan pelayanan sehingga BOR (bed occupancy ratio) di rumah sakit itu segera bisa tertekan dan turun,” ujarnya. “Termasuk juga apakah tenaga kesehatan di masing-masing rumah sakit di setiap kabupaten kurang (maka) akan kita tambah,” tambahnya.

Panglima TNI menambahkan, TNI dan Polri juga membantu penanganan di sarana isolasi yang dibangun oleh pemerintah kabupaten dan kota.

Penulis : Ninuk Cucu Suwanti Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU