SBY Curhat Sudah Dua Kali Lebaran Tanpa Istri Tercinta: Hal yang Indah Begitu Kini Tak Terjadi
Peristiwa | 14 Mei 2021, 23:14 WIBSaat memimpin doa, SBY memohon ketenangan dan kedamaian bagi sang istri.
“Begitu dalamnya doa dan permohonan SBY kepada Yang Maha Kuasa untuk almarhumah yang sangat disayanginya, yang mendengarkan pun ikut larut dalam duka yang mendalam,” tulis Staf Pribadi SBY, Ossy Dermawan, dalam keterangannya seperti dikutip dari Kompas.com.
Baca Juga: Mahfud MD Sebut SBY dan Moeldoko adalah Sahabatnya
Setelah berziarah, SBY dan keluarga mengunjungi kediaman Ibu Sarwo Edhie Wibowo, Ibunda Ani Yudhoyono, di Condet, Jakarta Timur.
SBY turut didampingi putra sulungnya, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan istri, Annisa Larasati Pohan.
Kemudian, Edhie Baskoro Yudhoyono beserta istrinya, Aliya Rajasa, dan seluruh cucu SBY.
Momen ini pun turut dibagikan putra sulung SBY, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dalam akun Instagram miliknya.
Baca Juga: Probabilitas AHY-Anies Berpasangan di Pilpres 2024 Tergantung Dinamika Elektabilitas dan Popularitas
Penulis : Gading Persada Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV