Jelang Lebaran, Polda Metro Jaya Siapkan 77 Pos Pantau di Mal hingga Tempat Wisata
Sosial | 6 Mei 2021, 08:47 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Menjelang Hari Raya Idul Fitri 2021, Polda Metro Jaya telah menyiapkan 77 pos pantau di sejumlah pusat keramaian.
Pos tersebut berada di berbagai pusat ekonomi dan tempat wisata di Jakarta.
“Selain 14 titik (penyekatan), 17 titik check point, disiapkan 77 pos pengamanan di lokasi rekreasi, mall hingga pusat perekonomian,” ujar Kepala Biro Operasi Polda Metro Jaya Komisaris Besar Marsudianto yang dikutip dari NTMC Polri, Kamis (5/5/2021).
Ke-77 pos tersebut disiapkan untuk memantau penerapan protokol kesehatan di pusat ekonomi seperti pasar, mal, maupun tempat wisata.
Pengamanan akan dilakukan selama berlangsungnya Operasi Ketupat Jaya bersamaan dengan larangan mudik 6-17 Mei 2021.
Baca Juga: Larangan Mudik Lebaran, Polri Siapkan Pos Penyekatan Ke Luar Jabodetabek
Nantinya personel gabungan TNI-Polri, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Dinas Pemadam Kebakaran, dan Dinas Kesehatan ditempatkan di pospam.
Marsudianto mengatakan setidaknya ada 4.276 personel gabungan yang diturunkan sepanjang 12 hari pengamanan Lebaran 2021.
“Sebanyak 4.276, baik itu dari polri, back up TNI, maupun dari Pemda terutama dari Dishub, Satpol PP, Dinkes, dan Damkar. Jumlah personel disetiap tempat berbeda,” jelasnya.
Baca Juga: Pantauan Terkini Arus Lalu Lintas dan Penyekatan di Tol Cipali
Penulis : Isnaya Helmi Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV