Tenggelamnya KRI Nanggala-402, Khofifah Turut Berduka: Prajurit Mayoritas Warga Jatim
Peristiwa | 25 April 2021, 21:10 WIBSebelumnya pada Sabtu (24/5/2021) Panglima TNI Hadi Tjahjanto mengatakan, KRI Nanggala-402 yang hilang di perairan utara Bali telah tenggelam.
Hadi mengatakan, isyarat subsunk (tenggelam) untuk KRI Nanggala-402 dinyatakan setelah melakukan pencarian selama 72 jam.
Namun pada hari ini, Minggu (25/4/2021), Panglima TNI melaporkan seluruh awak KRI Nanggala-402 dinyatakan telah gugur.
"Berdasarkan bukti-bukti otentik tersebut dapat dinyatakan bahwa KRI Nanggala-402 tenggelam dan seluruh awaknya telah gugur," kata Hadi dalam konferensi pers di Bali, Minggu (25/4/2021).
Baca Juga: KSAL: Tim Evakuasi Upayakan Angkat KRI Nanggala-402 dari Kedalaman 838 Meter
Penulis : Isnaya Helmi Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV