Sesuai Kebiasaan Presiden Jokowi, Beredar Kabar Perombakan Kabinet Dilakukan Rabu
Peristiwa | 20 April 2021, 06:33 WIB
Dengan begitu, kata dia, anggaran untuk wakil menteri dapat ditiadakan. Hal ini berdampak pada pengurangan beban APBN yang memang sudah berat.
Baca Juga: Isu Mendikbud Nadiem Kena Reshuffle, Jubir Istana: Hanya Presiden Jokowi dan Allah SWT yang Tahu
Hal itu juga sesuai dengan kondisi Indonesia yang sedang dilanda resesi ekonomi. Indonesia perlu melakukan pengetatan di semua bidang, termasuk meniadakan anggaran untuk wakil menteri.
Agar kinerja kementerian tetap maksimal, presiden perlu mengganti menteri yang kinerjanya biasa-biasa saja.
"Tentu penggantinya harus memang memiliki kemampuan yang tidak biasa. Masalahnya, apakah Jokowi cukup independen untuk mengganti para menterinya dengan orang-orang terbaik di bidangnya? Kalau tidak, tentu reshuffle kabinet tidak akan membawa pengaruh signifikan kepada kinerja masing-masing kementerian," ujar penulis buku Tipologi Pesan Persuasif, Perang Bush Memburu Osama dan Riset Kehumasan ini.
Penulis : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV