Dirut RS Siloam Akui Perawat yang Jadi Korban Penganiayaan Sudah Mulai Pulih
Berita utama | 17 April 2021, 12:52 WIB"Dari kemarin tim psikolog kita sudah turun untuk menangani korban. Dan saya juga berterima kasih sekali banyak support dan dukungan tak hanya dari internal tapi dari luar juga yang mendukung kami," tukas dr Bona.
Baca Juga: Detik-Detik Pelaku Penganiayaan Perawat di RS Siloam Palembang Diamankan dari Kediamannya
Seperti diketahui, hal ini bermula dari anak pelaku yang kala itu sedang diinfus karena sakit mengalami pendarahan saat ditangani oleh perawat.
Hal itu terjadi karena sang anak yang berumur dua tahun sedang aktif-aktifnya hingga darah keluar dan plester terlepas.
Padahal, pelepasan infus sudah dilakukan sesuai SOP yang diikuti oleh perawat tersebut.
Tak terima dengan kondisi anaknya, JT langsung menampar korban dengan kepalan tangan hingga korban terjatuh ke lantai.
Penulis : Ade-Indra-Kusuma
Sumber : Kompas TV