> >

Buka Munas Alim Ulama dan Mukernas PKB, Presiden Jokowi Sampaikan Terima Kasih

Politik | 8 April 2021, 12:24 WIB

“Eksklusivitas dan ketertutupan jelas tidak sesuai dengan Bhinneka Tunggal Ika, dalam hal ini sikap pemerintah tegas tidak akan berkompromi terhadap tindakan intoleransi yang merusak sendi-sendi kehidupan berbangsa dan bernegara,” tambahnya.

Baca Juga: Gelar Munas Alim Ulama dan Mukernas, PKB Dukung Jokowi Percepat Kebangkitan Ekonomi Nasional

Dalam kesempatan tersebut, Presiden Jokowi juga yakin NU dan PKB konsisten mengikuti dawuh hadratus Syekh Kyai Haji Hasyim Asy'ari dan para masyayikh. Bahwa, lanjut Jokowi, agama dan nasionalisme tidaklah bertentangan namun justru saling menopang satu sama lain.

“Saya percaya PKB di hari ini, kedepan dan seterusnya akan terus mewarisi semangat yang mulia tersebut,” ucapnya.

“Terus memperkuat pondasi keagamaan dan kebangsaan untuk mewujudkan bal datun toyibatun warobun ghofur,” lanjutnya.

Baca Juga: Disebut Ada Kejutan, Munas Alim Ulama dan Rakernas PKB Bakal Dibuka Jokowi Hari Ini

 

Penulis : Ninuk Cucu Suwanti Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU