Polda Banten Bangun 8 Check Point dari Tangerang hingga Merak, Warga Nekat Mudik akan Diputar Balik
Peristiwa | 8 April 2021, 00:06 WIB"Para pemudik akan melakukan berbagai macam cara, hal itu menjadi perhatian kami untuk melakukan pemeriksaan," katanya.
Ia pun mengimbau kepada masyarakat untuk menahan diri agar tak mudik pada lebaran tahun ini, untuk menekan penyebaran Covid-19.
Baca Juga: Pakar Satgas Covid-19: Mudik Dilarang untuk Cegah Penularan dan Vaksinasi Belum 80 Persen
Perwira melati satu itu menambahkan, check point atau penyekatan yang dilakukan di 8 titik, termasuk di Jalan tol.
Di rest area juga akan dirikan check point yang dilengkapi dengan pelayanan kesehatan. "Di sana akan ada test rapid antigen," ujarnya.
Untuk penyekatan di jalan tol digelar di tol Cikupa-Tangerang dan kedua di jalur tol Merak-Cilegon.
Sementara di jalan arteri dilakukan di beberapa titik, yaitu:
- Tangerang: Bunderan Citra Raya
- Kabupaten Serang: Pertigaan Cikande Asem
- Kota Serang: Simpang Pusri
- Cilegon: Turunan Cikuasa Bawah dan Pelabuhan Merak
- Pandeglang: Pertigaan Mengger
- Lebak: Perbatasan Jasinga dan Perbatasan Cilograng
Baca Juga: Didampingi Menteri PUPR dan Gubernur Banten, Presiden Jokowi Resmikan 2 Ruas Tol Baru
Penulis : Fadhilah Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV