Penyidik KPK Novel Baswedan Jalani Vaksinasi Covid-19: Hampir tidak Terasa, 'Kerasa' Pun Sedikit
Berita utama | 23 Februari 2021, 16:45 WIBPemberian vaksin tersebut dilakukan terhadap seluruh insan KPK, tahanan, para jurnalis, dan pihak eksternal lain yang berada di lingkungan lembaga antirasuah itu.
Pemberian vaksin Covid-19 tersebut sebagai upaya percepatan pengendalian dan penanganan Covid-19 berkelanjutan di lingkungan KPK.
Baca Juga: Vaksinasi Atlet akan Dilakukan pada 26 Februari 2021
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo berharap semua pekerja di sektor pelayanan publik dapat menerima vaksinasi Covid-19.
Hal tersebut disampaikan di tengah kegiatannya meninjau vaksinasi massal yang dilakukan terhadap pedagang di Pasar Tanah Abang, Jakarta, Rabu (17/2/2021) pekan lalu.
"Kita harap pekerja publik, pelayan publik, baik aparat keamanan, pedagang pasar, wartawan, atlet juga pekerja-pekerja di toko dan mal, semua akan divaksinasi," ujar Presiden sebagaimana disaksikan melalui kanal Youtube Sekretariat Presiden di Jakarta.
Baca Juga: Hasil Survei Indikator Politik Indonesia, Tantangan Vaksinasi Covid-19 Tak Hanya Faktor Kesehatan
Penulis : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV