> >

Demokrat: Moeldoko Jangan Catut Nama Luhut Binsar

Politik | 4 Februari 2021, 21:36 WIB
Partai Demokrat merespons pernyataan Moeldoko yang membawa-bawa nama Luhut Binsar Pandjaitan. (Sumber: KompasTV)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Partai Demokrat kembali merespons pernyataan Kepala Staf Presiden Moeldoko yang membawa-bawa nama Luhut Binsar Pandjaitan.

Dalam konferensi pers Rabu (3/2/2021), Moeldoko mengatakan, Menko Kemaritiman dan Investasi juga pernah didatangi kader Partai Demokrat.

Topik yang dibicarakannya pun sama dengan kader Demokrat yang bertemu dengannya, yakni masalah internal partai.

Saat itu tidak ada yang mempermasalahkan pertemuan kader Demokrat dengan Luhut. Tapi berbeda saat kader Demokrat bertemu dengannya.

“Menurut saya ini kaya dagelan saja, lucu-lucuan. Moeldoko mau kudeta. Kudeta apaan,” cetusnya saat jumpa pers di kediamannya di Jl Terusan Lembang, Jakarta, Rabu (3/2/2021).

Baca Juga: Moeldoko: Aku Ngopi-ngopi Kenapa Ada yang Grogi?

Menanggapi hal itu, Kepala Badan Komunikasi Strategis Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra mengatakan, itu merupakan dua hal yang berbeda.

"Pertemuan kader kami dengan Pak Luhut dilakukan dengan para kader senior kami yang sudah lama mengenal lama beliau. Sehingga mereka silaturahmi dan ngopi-ngopi, ya silakan saja. Wajar."

"Sedangkan kalau pertemuan dengan Pak Moeldoko itu dilakukan secara terstruktur dan sistematis," tukas Herzaky dalam pernyataan visualnya kepada Jurnalis Kompas TV Valentina Sitorus, Kamis (4/2/2021).

Diungkap Herzaky, para kader Demokrat ini didatangkan dari daerah oleh Moeldoko, diberi tiket pesawat, dan disediakan penginapan.

Penulis : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU