> >

Rumah Ketum KNPI Pelapor Abu Janda Diteror Orang Tak Dikenal

Hukum | 1 Februari 2021, 09:58 WIB
Ketua Umum KNPI, Haris Pertama (Sumber: Twitter @harisknpi)

Haris Pertama sebelumnya melalui organisasi yang dipimpinnya, yakni KNPI melaporkan Abu Janda ke Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri.

Laporan itu terkait cuitannya yang diduga bernada rasisme dengan menyebut kata 'evolusi' terhadap mantan komisioner Komnas HAM, Natalius Pigai.

Menanggapi laporan itu, Abu Janda membantah bila kata 'evolusi' dalam cuitannya tersebut diartikan binatang sebagaimana teori Darwin.

Baca Juga: KNPI Sebut Abu Janda ini Manusia yang Disetting Bermain Peran untuk Bikin Kacau

Tafsiran tersebut dinilai Abu Janda hanya dibuat oleh pihak-pihak tertentu, bukanlah dirinya.

"Saya ini seorang muslim. Muslim ini meyakini manusia pertama di bumi ini Nabi Adam bukan monyet. Jadi, saya tidak percaya dengan teori Darwin," kata Abu Janda kepada wartawan, Jumat (29/1/2021).

Selain ujaran rasisme, KNPI juga melaporkan Abu Janda karena menyebut Islam adalah agama yang arogan.

Adapun cuitan Abu Janda kali ini berawal dari membalas twit mantan Wakil Sekjen Majelis Ulama Indonesia (MUI), Tengku Zulkarnain.

Baca Juga: Debat Panas Abu Janda dan Ketua KNPI Terkait Kasus Dugaan Rasisme terhadap Natalius Pigai

Ketika itu, akun Twitter @ustadtengkuzul awalnya memposting unggahan soal kaum minoritas yang arogan terhadap kaum mayoritas di Afrika. 

Soal arogansi itu, Tengku Zul lantas menyebut jika kini ulama dan Islam dihina di NKRI. Cuitan tersebut diunggah pada Minggu (24/1/2021).

"Dulu minoritas arogan terhadap mayoritas di Afrika Selatan selama ratusan tahun, Apertheid. Akhirnya tumbang juga. Di mana-mana negara normal tidak boleh mayoritas arogan terhadap minoritas. Apalagi jika yang arogan minoritas. Ngeri melihat betapa kini Ulama dan Islam dihina di NKRI," cuit akun @ustadtengkuzul.

Menanggapi cuitan Tengku Zul tersebut, kemudian Abu Janda menanggapinya. Melalui akun Twitternya @permadiaktivis1, Abu Janda menyebut Islam yang dibawa dari Arab sebagai agama arogan karena mengharamkan budaya asli dan kearifan lokal yang ada di Indonesia.

Baca Juga: Wakil Ketua MUI: Laporan KNPI Soal Abu Janda Jadi Ujian Kapolri Listyo Sigit Prabowo

"Yang arogan di Indonesia itu adalah Islam sebagai agama pendatang dari Arab kepada budaya asli kearifan lokal. Haram-haramkan sedekah ritual laut sampai kebaya diharamkan dengan alasan aurat," kata Abu Janda membalas cuitan @ustadtengkuzul.

"Ritual tradisi asli dibubarin alasan syirik, pake kebaya dibilang murtad, wayang kulit diharamin.. dan masih banyak lagi upaya penggerusan pemusnahan budaya lokal dengan alasan syariat.. kurang bukti apalagi islam memang arogan terhadap kearifan lokal?”.

Penulis : Tito-Dirhantoro

Sumber : Kompas TV


TERBARU