> >

Sepak Terjang Larry King, Legenda Penyiar Televisi AS

Sosok | 24 Januari 2021, 10:38 WIB
Pembawa acara TV legendaris Larry King menghadiri sebuah acara yang digelar untuk merayakan ulang tahunnya ang ke-86 di Friars Club and Crescent Hotel di Beverly Hills, California, pada 25 November 2019. (Sumber: AFP/GETTY IMAGES/RODIN ECKENROTH)

Usahanya pun membuahkan hasil. Pada akhir 1970-an, ia dipekerjakan oleh WIOD dan memulai acara bincang-bincang setiap malam The Larry King Show.

Karena kesuksesan acara itu, maestro media Ted Turner kemudian mempekerjakan King untuk menjadi pembawa acara bincang-bincang di Cable News Network (CNN) pada 1985.

Selama 25 tahun, King sukses menarik penonton setia dan mewawancarai presiden, atlet, aktor, pahlawan nasional, pejabat asing, hingga orang-orang tak dikenal yang menjadi pusat perhatian. Acara tersebut segera menjadi acara bincang-bincang dengan rating tertinggi.

Pada Juni 2010, King mengumumkan dia akan mengakhiri kariernya sebagai pembawa acara bincang-bincang CNN setelah 25 tahun.

Penulis : Dian-Septina

Sumber : Kompas TV


TERBARU