> >

Pasukan TNI-Polri Geruduk Markas FPI di Petamburan, 7 Pemuda Dibawa ke Polda Metro Jaya

Peristiwa | 30 Desember 2020, 22:36 WIB
Kepolisian masih berjaga-jaga di depan jalan masuk markas FPI di Jalan Petamburan III, Jakarta Pusat, Rabu (30/12/2020). (Sumber: KOMPAS TV)

"Tidak ada penangkapan. Kami hanya mendata saja, ada sekitar tujuh orang tadi kalau tidak salah, dibawa ke Polda untuk kami periksa," ujar Heru.

Baca Juga: Mahfud MD: FPI Sejak 2019 Telah Bubar sebagai Ormas

Setelah operasi penertiban ini, Heru menegaskan, pihaknya akan selalu mengawasi area Petamburan. Ini dilakukan guna memastikan tidak ada lagi kegiatan atau aktivitas yang digelar FPI.

"Untuk meyakinkan markas ini tidak ada aktivitas dan kegiatan lagi. Saya dan dandim akan selalu mengawasi, bahwa SKB (Surat Keputusan Bersama) yang telah ditandatangani akan kami tegakan," kata Heru.

Sebelumnya, pemerintah melalui Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam), Mahfud MD, mengumumkan melarang kegiatan yang mengatasnamakan organisasi kemasyarakatan Front Pembela Islam (FPI).

Baca Juga: Ini Sikap Rizieq Shihab Soal Larangan Kegiatan dan Atribut FPI

"Kepada aparat pemerintah pusat dan daerah, kalau ada organisasi yang mengatasnamakan FPI itu harus ditolak, karena legal standing-nya tidak ada, terhitung hari ini," kata Mahfud MD dalam konferensi persnya di Jakarta, Rabu (30/12/2020).

Mahfud MD mengatakan, keputusan penghentian kegaiatan FPI ini tertuang dalam Keputusan Bersama yang ditandatangani enam menteri dan lembaga.

Itu antara lain Menteri Dalam Negeri, Menteri Komunikasi dan Informatika, Menteri Hukum dan HAM, Kapolri, Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), dan Jaksa Agung.

Baca Juga: Kuasa Hukum FPI Aziz dan Sugito Tak Bisa Masuk ke Kediaman Habib Rizieq

Penulis : Tito-Dirhantoro

Sumber : Kompas TV


TERBARU