> >

Ketum PPP Terpilih Suharso Larang Pengurus DPP Jadi Caleg di Pemilu 2024

Politik | 20 Desember 2020, 21:37 WIB
Ilustrasi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) (Sumber: Tribunnews.com)

Target itu hanya satu suara lebih banyak dari perolehan Pemilu 1999 sebanyak 11.395.000. 

Ia menginginkan kader PPP yang nantinya akan menduduki jabatan di DPP harus fokus dalam kerja elektoral untuk merealisasikan target tersebut. 

"Jadi kerja elektoral ini tidak bisa tidak, harus konsentrasi," tegas dia. 

Muktamar yang berlangsung di Makassar, Sulawesi Tengah, pada 18-21 Desember 2020 ini memutuskan secara aklamasi Suharso sebagai Ketua Umum PPP 2020-2025. 

Baca Juga: Target Ketum PPP Suharso Monoarfa dalam Pemilu 2024 Lebih dari 11 Juta Suara

Setelah diputuskan aklamasi, pimpinan sidang pemilihan ketua umum langsung menetapkan Suharso sebagai ketua umum terpilih. 

Suharso langsung bergerak cepat dengan menunjuk sejumlah koleganya sebagai tim formatur untuk menyusun kerangka kepengurusan PPP lima tahun mendatang. 

Tim formatur tersebut terdiri dari 13 orang dengan rincian 1 ketua umum, 4 perwakilan DPP, dan 8 perwakilan DPW.

Penulis : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU