Ngabalin Bantah Terlibat Kasus Edhy Prabowo, 2 Penyebar Informasi Dilaporkan
Hukum | 4 Desember 2020, 10:56 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV – Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden (KSP) Ali Mochtar Ngabalin membantah ikut terlibat dalam proses penangkapan Menteri Kelautan dan Perikanan nonaktif Edhy Prabowo.
Menurutnya hal tersebut merupakan informasi yang tidak benar dan sebuah fitnah.
Tak hanya itu tuduhan perjalanan dinasnya bersama Edhy Prabowo ke luar negeri dibiayai oleh penyuap pengusaha juga sebuah fitnah.
Baca Juga: Ali Mochtar Ngabalin Ikut ke Amerika bersama Edhy Prabowo, Apa Kepentingannya?
Ngabalin menjelaskan tuduhan tersebut didapat dari komentar seorang pengamat politik dan mantan orang KSP di media sosial.
Ia pun melaporkan pengamat politik berinisial MYA dan mantan orang lingkungan Istana BBS ke Polda Metro Jaya atas tuduhan pencemaran nama baik.
“Saya merasa bahwa mereka sedang membenturkan saya dengan lembaga negara yang namanya KPK," ujar Ngabalin usai melayangkan laporan, Kamis (4/12/2020).
Ngabalin menambahkan komentar yang mengaitkan dirinya dengan penangkapan membuat keluarga Edhy Prabowo terenyuh.
Baca Juga: Terungkap Alasan Ngabalin Ikut Menteri Edhy Prabowo ke Hawaii, Sudah Ijin ke Pratikno dan Moeldoko
Ia kembali menegaskan pemberitaan tersebut adalah informasi bohong alias hoax.
Penulis : Johannes-Mangihot
Sumber : Kompas TV