Pejabat dan Keluarga Menteri KKP Ditangkap KPK Terkait Ekspor Benur Lobster
Hukum | 25 November 2020, 09:21 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV – Sejumlah pejabat negara di lingkungan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) ditangkap KPK dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT).
Selain pejabat di lingkungan KKP, Menteri KKP Edhy Prabowo beserta istri Iis Rosita Dewi juga ikut diamankan.
Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron menjelaskan saat ini pihak yang terjaring OTT KPK sedang menjalani pemeriksaan di gedung KPK.
Baca Juga: Wakil Ketua KPK: Menteri Edhy Ditangkap di Bandara
Ada lebih dari lima orang yang saat ini menjalani pemeriksaan. Nurul menjelaskan pejabat serta keluarga menteri Edhy Prabowo ditangkap terkait ekspor benih lobster.
“Saat ini masih melakukan pemeriksaan, yang jelas benar berkaitan dengan soal ekspor benur. Lebih lanjut mohon bersabar,” ujar Nurul saat dihubungi Kompas.TV, Rabu (25/11/2020).
Nurul menjelaskan sejumlah pihak tersebut ditangkap di Bandara Soekarno Hatta sekitar pukul 01.23 WIB, Rabu dini hari.
KPK, memiliki waktu 1x24 untuk menetapkan status para pihak yang ditangkap OTT KPK.
Baca Juga: Edhy Prabowo Jadi Menteri Pertama Era Jokowi yang Kena OTT KPK
Menurut Nurul, sore nanti KPK akan menjelaskan kronologi serta kasus yang menyeret pejabat serta menteri Kabinet Indonesia Maju itu.
Penulis : Johannes-Mangihot
Sumber : Kompas TV