> >

H-4 Kedatangan Spanduk Penyambutan Tersebar di Tebet dan di Lingkungan Rumah Rizieq Shihab

Peristiwa | 7 November 2020, 22:58 WIB
Spanduk berisikan gambar wajah Habib Rizieq Shihab terpampang di sejumlah titik di Jakarta Selatan, Sabtu (7/11/2020). (Sumber: TribunJakarta/Annas Furqon Hakim)

Seorang warga Petamburan III, Ahmad Lubis, mengatakan dirinya menyambut kepulangan Ketua FPI tersebut.

"Semoga lancar acara kepulangannya Habib Rizieq Shihab" ucap Ahmad, di tempat dan waktu yang sama.

Baca Juga: Ternyata Rizieq Shihab Bisa Pulang Jauh-Jauh Hari, Ini Penjelasan KBRI Riyadh

Rizieq Shihab dijadwalkan tiba di Indonesia pada Selasa (10/11/2020). Rencananya, massa dari FPI bakal menyambut kedatangan Rizieq di Bandara Soekarno-Hatta.

Namun, Polda Metro Jaya meminta masyarakat tidak datang bergerombol ke Bandara Soekarno-Hatta untuk menyambut kedatangan Rizieq.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan, Bandara Soekarno-Hatta merupakan salah satu objek vital yang menjadi jalur keluar masuk berskala nasional maupun internasional.

"Bandara Soetta adalah objek vital nasional, pintu gerbang nasional, jangan nanti kita menjadi negara Indonesia ini karena Bandara Soetta ini nasional dan internasional ini bisa jadi terganggu," kata Yusri kepada wartawan, Kamis (5/11/2020).

Baca Juga: Mahfud MD: Jangan Tuduh Pemerintah Hambat Kepulangan Rizieq

Di samping itu, lanjut Yusri, penyebaran virus corona atau Covid-19 khususnya di DKI Jakarta masih cukup tinggi.

Oleh karena itu, ia meminta masyarakat untuk tidak menjemput Habib Rizieq di Bandara Soetta secara beramai-ramai dan menyambut di kediamannya di kawasan Petamburan, Jakarta Pusat.

"Kami mengimbau untuk orang yang menjemputnya nantinya sebaiknya tidak usahlah ramai-ramai ke Bandara, cukup beberapa orang saja yang menjemput dan yang lain tunggu di kediamannya jika jadi datang ya," jelasnya.

 

Penulis : Johannes-Mangihot

Sumber : Kompas TV


TERBARU