> >

Ribuan Mahasiswa akan Demo di Istana Negara Hari Ini, Tuntut Jokowi Keluarkan Perppu Cipta Kerja

Peristiwa | 8 Oktober 2020, 08:38 WIB
Demo buruh tolak Omnibus Law RUU Cipta Kerja. (Sumber: Kompas.com)

JAKARTA, KOMPAS TV - Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia atau BEM SI akan menggelar demonstrasi menolak omnibus law UU Cipta Kerja di Istana Merdeka hari ini, Kamis (8/10/2020).

Diperkirakan, mahasiswa yang akan turun ke jalan jumlahnya mencapai lebih dari 5.000 orang. Mereka disebut datang dari berbagai kota dan wilayah.

"Perkiraan kami akan ada lebih dari 5.000 mahasiswa yang akan turun. Mereka berasal dari 300 kampus," kata Koordinator Media Aliansi BEM SI, Andi Khiyarullah kepada wartawan, Rabu (7/10/2020).

Baca Juga: Demo Tolak UU Cipta Kerja di Semarang Berujung Ricuh, 50 Orang Terduga Provokator Ditangkap Polisi

Andi mengungkapkan, mahasiswa yang akan turun ke jalan tak hanya dari Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) saja. Tetapi juga dari Sumatera hingga Sulawesi.

"Mereka yang akan datang dari wilayah lain. Sumatera, Kalimantan, dan Sulawasi," ujarnya.

Selain terpusat di Istana Merdeka, Jakarta, Andi menambahkan, aksi serupa juga akan dilakukan di berbagai daerah di Indonesia.

"Kami Aliansi BEM SI akan melaksanakan Aksi Nasional yang dilaksanakan terpusat pada tanggal 8 Oktober 2020, dan juga akan ada aksi serentak di wilayah masing-masing," ujarnya.

Baca Juga: Tolak UU Cipta Kerja, KSPI Menilai Poin Kesepakatan Buruh dan DPR Tidak Dipenuhi

Dalam aksi kali ini, Andi menuturkan, pihaknya menuntut kepada Presiden Joko Widodo atau Jokowi untuk segera mengeluarkan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perppu) UU Cipta Kerja.

Penulis : Tito-Dirhantoro

Sumber : Kompas TV


TERBARU