> >

Generasi Penerus Tentara Pelajar Laksanakan Upacara Virtual Hari Kemerdekaan RI Ke-75

Peristiwa | 17 Agustus 2020, 15:10 WIB
Veteran pelajar pejuang kemerdekaan. (Sumber: Istimewa)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Generasi penerus Tentara Pelajar tetap melakukan kegiatan upacara pada Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-75.

Namun, kegiatan dari Persatuan Keluarga Besar Pelajar Pejuang Kemerdekaan (PKB-PPK) itu dilakukan secara virtual, Senin (17/8/2020) pagi.

Sejak 2008 hingga 2019, PKB-PPK selalu menggunakan Tugu Proklamasi sebagai venue untuk upacara bendera merayakan Hari Kemerdekaan Indonesia.

Baca Juga: Semarak HUT RI, Lomba Rakyat Digelar dengan Protokol Kesehatan

Namun wabah Covid-19 yang tengah melanda Indonesia, membuat mereka mengadakan upacara virtual.

Ketua Panitia Upacara Hari Kemerdekaan RI Ke-75 PKB-PPK, Fahada Indhi Bintoro mengungkapkan tayangan virtual ini sebagai bukti komitmen untuk menghormati para generasi pelaku pejuang kemerdekaan.

“Kami selaku generasi penerus penerus pelajar pejuang kemerdekaan tetap tidak kehilangan semangat melakukan tradisi upacara yang sudah kami kami lakukan selama 12 tahun,” katanya kepada Kompas TV.

“Demi menghormati para pahlawan kemerdekaan, dalam suasana pandemi Covid-19, kami tetap merayakan hari kemerdekaan 17 Agustus secara virtual,” lanjut dara yang kerap disapa Unyi tersebut.

Baca Juga: Presiden Jokowi Pakai Kain Adat Motif NTT Saat Upacara, Ini Makna dan Filosofinya

Pada upacara virtual tersebut, selain menyiarkan video upacara yang dilakukan PKB-PPK pada beberapa tahun sebelumnya, juga diwarnai dengan testimoni dari generasi pelaku, generasi kedua yang merupakan anak-anak mereka dan generasi cucu atau generas ke-3.

Sejumlah pesohor maupun sosok-sosok penting yang merupakan generasi penerus dari pelajar pejuang kemerdekaan juga turut memberikan testimoni mereka mengenai arti perjuangan serta cara mengisi kemerdekaan.

Antara lain Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia, Destry Damayanti dan mantan Kadiv Humas Polri, Komjen Pol. (Purn) Drs Setyo Wasisto.

Baca Juga: Di Gang Sempit, Warga Gelar Upacara 17 Agustus Dengan Pakaian Adat

Selain itu juga ada anggota band RAN, Astono Andoko yang akrab disapa Asta, desainer muda Didiet Maulana, serta artis Ira Wibowo dan Ari Wibowo.

PKB-PPK sendiri merupakan generai penerus dari beberapa rumpun tentara pelajar yang berjuang saat merebut dan mempertahankan kemerdekaan.

Beberapa kesatuan tentara pelajar tersebut antara lain Detasemen I Brigade 17 atau Mastrip, Det II-17, Det III-17, Det IV-17 Siliwangi, SA/CSA, Tentara Genie Pelajar (TGP), Mastepe, TP Kedu, IMAMMUDA, Subter 7 Tapanuli Selatan, TP Sriwijaya.

Penulis : Haryo-Jati

Sumber : Kompas TV


TERBARU