SBY Ingatkan Pemerintah dan Publik Optimis Bersatu Lewati Krisis Pandemi dan Ekonomi
Peristiwa | 17 Agustus 2020, 14:28 WIBMenurut SBY, perjuangan yang telah dilakukan para pahlawan dan pendiri bangsa harus dilanjutkan oleh generasi muda.
Baca Juga: Amerika Negara Terdampak Paling Parah Covid, Padahal Teknologi Paling Maju, Ini Kata SBY
Terutama dalam hal membangun Indonesia menjadi negara maju di abad ke-21, yang damai, adil, dan makmur.
Mantan Ketua Umum DPP Partai Demokrat itu menambahkan, meskipun masih banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan, seperti dalam hal kesejahteraan, tetapi bangsa Indonesia seharusnya dapat bangga.
"Karena saat ini Indonesia telah menjadi negara besar di Asia Tenggara, termasuk ekonominya. Masuk anggota G-20, 20 negara besar dunia," kata SBY.
"Untuk bisa mewujudkan semua cita-cita yang diinginkan, diperlukan kerja sama dari semua elemen dalam mencapainya," lanjutnya, menegaskan.
Penulis : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV