Kasus Covid-19 Masih Fluktuatif, Proses Belajar Tatap Muka di Pesantren DKI Belum Dibuka
Peristiwa | 11 Agustus 2020, 08:03 WIB"Salah satu pertimbangannya banyak kelurahan (di Jakarta masuk) zona merah. Kondisi tiap daerah kan memang berbeda ya. Bagaimana pun kehati-hatian menjadi salah satu pertimbangannya," ujar Hendra.
Sebelumnya diberitakan, dalam sebuah forum virtual yang digelar Kemendikbud RI pada Jumat (7/8/2020), Menteri Agama Fachrul Razi mengatakan bahwa proses belajar tatap muka di pesantren tak mengacu pada zonasi.
Namun, pada wilayah-wilayah yang tidak diperbolehkan pemerintah atau Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, pembelajaran tetap tak dilakukan secara tatap muka.
Penulis : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV