Jadwal, Lokasi, dan Waktu Tes SKB CPNS 2024 Diumumkan Besok, Ini Cara Cetak Kartu Ujiannya
Tren | 3 Desember 2024, 12:09 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Jadwal, lokasi, dan waktu tes ujian Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 akan dimumkan mulai besok, Rabu (13/11/2024).
Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat SKB CPNS 2024 dengan CAT dilakukan 4-8 Desember 2024. Sementara pelaksanaan SKB CPNS 2024 dimulai pada 9-20 Desember 2024.
Peraturan Kemenpan RB Nomor 36 Tahun 2018 menyebutkan tes SKB meliputi antara lain computer assisted test (CAT), tes potensi akademik, tes praktik kerja, tes bahasa asing, tes fisik atau kesamaptaan, psikotes, tes kesehatan jiwa, dan/atau wawancara.
Jenis tes SKB CPNS yang akan dilakukan oleh peserta disesuaikan dengan instansi masing-masing.
Baca Juga: Link dan Cara Cek Live Score Seleksi Kompetensi PPPK 2024 Resmi dari BKN
Cara Cek Jadwal dan Lokasi Tes SKB CPNS 2024
Peserta bisa memantau pengumuman jadwal dan lokasi tes SKB CPNS 2024 di laman instansi atau di sscasn.bkn.go.id.
Peserta yang akan mengikuti tes SKB, wajib membawa kartu ujian baru, bukan kartu ujian SKD CPNS yang digunakan sebelumnya.
Kartu ujian SKB CPNS 2024 bisa dicetak setelah instansi masing-masing telah merilis jadwal SKB.
Adapun kartu ujian SKB CPNS ini bisa dicetak secara online di portal SSCASN, https://sscasn.bkn.go.id.
Baca Juga: Lowongan Kerja Pertamina Training and Consulting Masih Dibuka untuk SMA-S1, Ini Kualifikasinya
Cara Cetak Kartu Ujian SKB CPNS 2024
- Akses laman https://sscasn.bkn.go.id
- Klik Masuk pada tombol kanan atas laman SSCASN
- Login dengan NIK sebagai username dan password masing-masing
- Masukkan kode captcha, klik tombol Masuk
- Pada halaman resume, akan muncul tombol 'Cetak Kartu Peserta Ujian' Klik tombol tersebut, sistem akan menampilkan kartu ujian SKB CPNS 2024.
Setelah itu, peserta dapat mengunduh dan melakukan cetak kartu ujian SKB CPNS 2024 masing-masing.
Penulis : Dian Nita Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV