5 Khasiat Daging Kelapa yang Jarang Diketahui, Termasuk Membantu Turunkan Berat Badan
Kesehatan | 1 November 2024, 07:15 WIBSelain itu, MCT dalam daging kelapa telah terbukti memperkuat bakteri usus baik, yang dapat melindungi dari peradangan dan kondisi seperti sindrom metabolik.
3. Menunjang kesehatan kulit
Manfaat daging kelapa selanjutnya adalah melawan penuaan. Kandungan antioksidan di dalamnya dapat mengurangi tanda-tanda penuaan dengan melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas.
Beberapa senyawa dalam daging kelapa juga dapat merangsang produksi kolagen, sehingga kulit menjadi lebih kenyal dan mengurangi munculnya garis halus serta kerutan.
4. Mencegah Alzheimer
Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa asupan daging kelapa dapat membantu mencegah dan mengobati kondisi neurodegeneratif.
Kehadiran senyawa fenolik dan hormon dalam daging kelapa dapat membantu mencegah dan menangani penyakit Alzheimer.
Selain itu, minyak kelapa terkenal dapat memperlambat penurunan kognitif terkait usia.
Baca Juga: 8 Bahan Alami yang Tidak Boleh untuk Wajah, Termasuk Minyak Kelapa
5. Membantu menurunkan berat badan
Studi menunjukkan bahwa MCT dalam daging kelapa dapat meningkatkan perasaan kenyang. Nutrisi ini juga membantu membakar kalori dan lemak, sehingga mendukung penurunan berat badan.
Serat dalam daging kelapa juga dapat meningkatkan rasa kenyang, sehingga dapat membantu mencegah makan berlebihan.
Penulis : Switzy Sabandar Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Healthline