> >

7 Makanan Kaya Zat Besi untuk Cegah Anemia

Kesehatan | 14 Agustus 2024, 05:30 WIB
Ilustrasi Daun Bayam yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh (Sumber: rawpixel.com on Freepik)

JAKARTA, KOMPAS.TV- Zat besi adalah salah satu senyawa mineral yang tidak bisa diproduksi sendiri oleh tubuh. Oleh karena itu, konsumsi makanan yang mengandung zat besi adalah satu-satunya cara untuk memenuhi asupan mikronutrien ini.

Senyawa ini mendorong pembentukan hemoglobin dalam sel darah merah yang berfungsi untuk membawa oksigen ke seluruh jaringan tubuh. Kekurangan zat besi dapat memicu berbagai masalah kesehatan, seperti badan lemas, anemia, gangguan pernapasan, bahkan masalah jantung. 

Melansir laman Healthline, berikut ragam makanan kaya zat besi untuk mencegah anemia.

Baca Juga: 7 Bahaya Kelebihan Zat Besi dalam Tubuh

Ragam makanan kaya zat besi

1. Bayam

Bayam menjadi salah satu sumber makanan yang kaya akan zat besi. Setiap 100 gram bayam mentah mengandung 3,5 miligram zat besi. 

Kandungan vitamin C pada bayam juga tergolong tinggi, yaitu 41 miligram per 100 gram, sehingga dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

2. Kacang merah

Zat besi juga dapat ditemukan pada kacang-kacangan, seperti kacang merah. Terdapat sekitar 3,7 miligram zat besi di dalam 100 gram kacang merah mentah. 

Rutin mengonsumsi kacang merah dalam jumlah yang tidak berlebihan dapat membantu memenuhi kebutuhan zat besi di dalam tubuh.

3. Daging merah segar

Daging merah adalah jenis makanan yang mengandung banyak nutrisi penting untuk tubuh, termasuk zat besi. Dalam 100 gram daging merah mentah, terdapat 2,6 miligram zat besi. 

Sebagai salah satu makanan kaya zat besi, konsumsi daging merah dapat membantu memenuhi kebutuhan harian zat besi. Selain zat besi, daging merah juga mengandung berbagai nutrisi lainnya, seperti zink, asam amino, dan vitamin B12. 

Akan tetapi, selalu pastikan untuk tidak mengonsumsi daging merah secara berlebihan. Pasalnya, daging merah juga mengandung kolesterol yang cukup tinggi.

4. Ikan

Ikan dan beragam jenis hewan lautnya merupakan salah satu makanan kaya zat besi. Beberapa jenis ikan, seperti ikan tongkol, ikan salmon, ikan tuna, dan ikan sarden, dapat menjadi pilihan makanan sumber zat besi untuk memenuhi kebutuhan zat besi harian. 

Tidak hanya zat besi, ikan juga kaya akan kandungan omega-3, vitamin, dan berbagai mineral untuk kesehatan tubuh. Selain ikan, konsumsi tiram juga direkomendasikan sebagai makanan yang kaya akan zat besi.

5. Tahu

Tahu merupakan salah satu makanan kaya zat besi yang ekonomis dan mudah dijumpai. Setiap 100 gram tahu mentah mengandung 3,4 miligram zat besi yang cukup untuk memenuhi kebutuhan harian zat besi tubuh. 

Tahu tidak hanya cocok untuk menjadi pilihan makanan dengan kandungan zat besi yang tinggi, namun juga sumber makanan yang kaya akan protein, kalsium, dan kalium. 

Baca Juga: Kenali 10 Gejala dan Penyebab Penyakit Langka Anemia Aplastik, Trombosit Turun Terus Seperti DBD

6. Edamame

Edamame juga salah satu kacang-kacangan yang mengandung banyak zat besi. Setiap 100 gram edamame mengandung 2,27 miligram zat besi. 

Selain itu, edamame juga kaya akan vitamin D, serat, dan vitamin A yang baik untuk kesehatan tubuh.

7.  Brokoli

Selain bayam, brokoli juga merupakan jenis makanan dengan kandungan zat besi yang tinggi. Terdapat 0,75 miligram kandungan zat besi dalam setiap 100 gram brokoli mentah. 

Tidak hanya zat besi, brokoli juga dikenal dengan kandungan lainnya yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh, seperti antioksidan, vitamin K, vitamin C, dan magnesium.

 

Penulis : Switzy Sabandar Editor : Gading-Persada

Sumber : Healthline


TERBARU