> >

Jangan Berlebihan, Berikut Efek Samping Kafein yang Harus Diwaspadai

Kesehatan | 23 Juli 2024, 11:27 WIB
Kopi susu kekinian yang mengandung kafein. (Sumber: Shutterstock)

Untuk mendapatkan manfaat maksimal dari kopi, disarankan untuk minum kopi hitam tanpa gula, karena tanpa tambahan pemanis atau perasa lainnya, manfaat kopi bisa lebih optimal untuk diserap tubuh. Berikut ini beberapa manfaat minum kopi hitam tanpa gula untuk kesehatan:

Manfaat minum kopi hitam tanpa gula

1. Meningkatkan Efektivitas Olahraga

Menurut Stephanie Mansour, seorang pelatih penurunan berat badan, kopi hitam dapat meningkatkan performa tubuh saat berolahraga.

Peningkatan kadar adrenalin dalam darah membuat tubuh lebih siap untuk aktivitas fisik dan membantu memecah lemak yang tersimpan dalam tubuh, memberikan energi tambahan yang diperlukan untuk berolahraga.

2. Memperbaiki Suasana Hati

Dr. Helen Goldstein, Direktur Terapi Fisik dari FlexIt, menjelaskan bahwa kopi hitam dapat berfungsi sebagai peningkat suasana hati atau mood booster.

Penelitian menunjukkan bahwa peserta yang mengonsumsi kopi memiliki suasana hati yang lebih baik dan tingkat kewaspadaan yang lebih tinggi, serta mengalami tingkat kelelahan mental yang lebih rendah.

Kandungan kafein dalam kopi mampu memblokir reseptor adenosin di otak, mencegah rasa lelah yang disebabkan oleh adenosin.

3. Meningkatkan Kekuatan Memori

Seiring bertambahnya usia, kita cenderung mengalami penurunan kekuatan memori dan keterampilan kognitif.

Salah satu manfaat kopi hitam adalah meningkatkan aliran darah ke otak, yang dapat menguntungkan fungsi kognitif dan memberikan efek perlindungan terhadap gangguan memori seperti demensia dan Parkinson.

Menurut Doctor NDTV, minum kopi hitam dapat membantu menjaga kinerja otak dan saraf tetap aktif sepanjang hari, menurunkan risiko demensia.

4. Mencegah Kanker

Kopi hitam juga memiliki manfaat dalam mencegah beberapa jenis kanker, seperti kanker mulut, prostat, hati, dan kolorektal.

Menurut laporan dari WebMD, meskipun mekanisme pastinya masih diteliti, tingginya kandungan antioksidan dalam kopi diyakini dapat membantu mencegah perkembangan kanker.

Dengan berbagai manfaat kesehatan yang ditawarkan, kopi hitam tanpa gula bisa menjadi pilihan minuman yang tidak hanya nikmat, tetapi juga bermanfaat bagi kesehatan.

5. Mengatasi Obesitas

Kopi hitam dapat membantu mengatasi masalah obesitas. Penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi kopi secara teratur dapat meningkatkan pembakaran kalori dan lemak dalam tubuh, terutama jika dilakukan bersamaan dengan aktivitas fisik.

Asam klorogenat dalam kopi juga diyakini dapat mengurangi akumulasi lemak di area perut yang bersifat viseral, yang terkait dengan risiko gangguan metabolisme seperti diabetes tipe 2.

Baca Juga: Kaya Antioksidan, Ini 6 Manfaat Kopi Hijau untuk Kesehatan

 

Penulis : Kiki Luqman Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU