Cara Membuat Arsik Ikan Mas Khas Sumatera Utara, Cocok untuk Hidangan Natal
Kuliner | 21 Desember 2023, 02:40 WIBPenting dicatat, kunci utama dalam membuat arsik ikan mas adalah asam cikala, kecombrang, serai, dan andaliman. Bahan-bahan tersebut menjadi kunci kelezatan hidangan ini.
Pastikan Anda tidak melewatkan bahan-bahan tersebut agar hidangan tidak memiliki aroma amis atau anyir.
3. Sayuran
Tambahkan sayuran sebagai pelengkap dalam arsik ikan mas. Sayuran yang biasa digunakan adalah kacang panjang, bisa dipotong-potong atau dimasukkan utuh.
Jika ingin lebih bervariasi, tambahkan rebung sesuai selera Anda.
4. Cara membuat arsik ikan mas
- Campur rebung, kacang panjang, dan bawang. Masukkan ke dalam perut ikan.
- Letakkan sebagian serai, lengkuas, dan kecombrang di dasar wajan sebagai alas.
- Masukkan ikan dan tata. Lalu masukkan bumbu halus, dan bumbu lainnya di atas ikan.
- Tambahkan 1,2 liter air hingga ikan terendam, tutup, dan masak dengan api kecil selama dua jam hingga air habis
- Sajikan arsik ikan mas.
Baca Juga: Kumpulan Resep Kue Natal 2023, Ada Gingerbread, Spekulas hingga Klappertaart
Penulis : Kiki Luqman Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Sajian Sedap