Cara Download Kartu NPWP Format PDF secara Online, Bisa lewat HP
Tren | 18 November 2023, 15:02 WIBBerikut selengkapnya cara cetak kartu NPWP secara online dengan format PDF:
- Buat akun DJP Online melalui situs pajak www.pajak.go.id.
- Jika sudah, klik "Login" di pojok kanan atas.
- WP akan diarahkan ke halaman DJP Online (https://djponline.pajak.go.id/account/login)
- Lalu masukan NPWP, kata sandi (password), dan kode keamanan (captcha).
- Namun apabila belum memiliki akun DJP Online, silakan melakukan pendaftaran akun DJP Online dengan meminta EFIN kepada Kantor Pelayanan Pajak (KPP) tempat Wajib Pajak (WP) terdaftar. Permohonan EFIN ini juga bisa dilakukan secara online.
- Jika sudah Login, silakan pilih menu "Informasi".
- Nanti, akan nampak NPWP elektronik dan tombol "Kirim e-mail". Silakan klik tombol "Kirim e-mail". Setelah itu, sistem akan mengirimkan NPWP elektronik tersebut langsung ke alamat e-mail WP.
- Jika berhasil, WP akan mendapatkan notifikasi "NPWP elektronik telah dikirimkan ke e-mail yang terdaftar pada sistem".
- Setelah itu, silakan cek inbox e-mail, download lampirannya (attachment) dan cetak NPWP tersebut.
Baca Juga: Cara Hubungkan NIK dengan NPWP, Paling Lambat 31 Desember 2023
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV