7 Tanaman yang Bisa Mengusir Lalat dari Rumah Secara Alami, Apa Saja?
Tren | 18 September 2023, 07:05 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Lalat adalah serangga kecil yang sering dikenal karena sayapnya yang transparan dan kemampuan terbangnya yang cepat.
Lalat juga diketahui hewan pemakan kotoran dan sisa makanan sehingga bisa menjadi gangguan di rumah atau tempat lain ketika mereka mencari makanan.
Bahkan ada beberapa jenis lalat yang bisa berperan sebagai vektor penyebar penyakit.
Maka dari itu, menjaga rumah dari lalat agar keluarga terhindar dari penyakit penting untuk dilakukan.
Kabar baiknya, mengusir lalat tidak harus menggunakan semprotan serangga atau obat nyamuk.
Mengusir lalat dari rumah bisa dilakukan secara alami dengan menggunakan tanaman yang bisa diletakkan di sudut-sudut rumah.
Baca Juga: 5 Tanaman Ini Ampuh Usir Kecoak di Rumah, Ada Bunga Krisan hingga Lavender
Dilansir dari thejoyofplants.co.uk, berikut daftar 7 tanaman yang bisa mengusir lalat dari rumah:
1. Lavender
Lavender adalah pilihan alami yang baik untuk menjauhkan serangga. Tidak hanya tanaman herbal ini harum, tetapi juga dapat mengusir lalat, kumbang, dan bahkan kutu.
Lebih dari itu, tanaman ini juga terlihat indah sebagai dekorasi meja, dan merupakan tanaman ideal untuk kamar tidur karena dapat membantu tidur alami yang nyenyak.
2. Basil
Jika ingin mengusir lalat dan nyamuk yang mengganggu, coba letakkan basil di sudut-sudut rumah.
Tanaman herbal ini telah digunakan untuk pengendalian hama sejak zaman kuno karena aromanya yang kuat dan minyaknya. Sebagai bonus, basil juga dapat digunakan sebagai hiasan makanan jika dibutuhkan.
3. Lemon Balm
Daun lemon balm sangat efektif sebagai pengusir serangga karena memiliki kandungan tinggi senyawa yang disebut citronella.
Jadi alih-alih menggunakan pengusir serangga kimia berbahaya, cukup letakkan tanaman lemon balm di rumah untuk mengusir serangga seperti lalat dan nyamuk.
Baca Juga: Ini Tanaman Ampuh untuk Usir Tikus di Rumah, Mudah Ditemukan dan Murah
4. Tanaman Karnivora
Tumbuhan lain yang bisa sangat efektif untuk mengusir lalat adalah tanaman karnivora seperti Venus flytrap (Dionaea Muscipula).
Dengan perangkap yang mirip rahang, Venus flytrap yang berwarna hijau bisa menarik mangsa dengan menggunakan nektar manis yang dihasilkan.
Venus flytrap kemudian menangkap serangga melalui rambut-rambut kecil pada permukaan dalam daun mereka.
Perangkap tersebut seringkali berwarna merah muda atau merah di bagian dalamnya, dan di tepinya terdapat bulu-bulu mirip gigi yang saling mengunci ketika perangkap tertutup.
Lebih dari itu, saat di musim semi, Venus flytrap juga memunculkan bunga-bunga putih cantik di tangkainya.
Selain Venus flytrap, tanaman karnivora lainnya yang bisa mengusir lalat di antaranya Sarracenia leucophylla, Drosera capensis, dan Drosera paradoxa.
5. Rosemary
Rosemary mungkin hanya dianggap sebagai bahan yang bagus untuk memasak hidangan. Akan tetapi, tanaman herbal ini juga sangat bagus untuk mengusir serangga.
Aroma rosemary yang kuat bisa mengusir lalat dan berbagai serangga yang menggangu lainnya.
Tanaman rosemary bisa diletakkan di dapur untuk memudahkan ketika dibutuhkan sebagai bahan masakan sskaligus mengusir lalat yang datang.
6. Sage
Daun sage dengan rasa dan aroma yang kuat, bisa digunakan sebagai bahan yang serbaguna untuk masakan, atau untuk ditambahkan ke koktail dan teh.
Selain itu, aroma yang kuat maupun minyak sage yang dihasilkan bisa bermanfaat mengusir nyamuk dan lalat.
Simpan tanaman sage di rumah Anda, kemudian ambil potongan-potongan daunnya dan bakar setelah daunnya mengering.
7. Bunga Marigold
Selain tampilannya yang cantik dan menarik perhatian, bunga marigold (Calendula officinalis) memiliki bunga-bunga berwarna orange cerah dengan daun beraroma.
Aroma dari bunga marigold ini mencegah lalat, nyamuk, dan berbagai serangga lainnya yang datang.
Dengan meletakkan bunga marigold di sudut rumah, Anda tidak perlu membeli semprotan anti serangga untuk mengusir lalat yang mengganggu.
Baca Juga: Cara Mengatasi Tanaman Liar yang Manjur, Ternyata Cukup Semprotkan Bahan Dapur Ini!
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV