WNI Positif Covid-19 di Luar Negeri 1237 Kasus, Penambahan di Uzbekistan dan Kuwait
Kompas dunia | 29 Juli 2020, 11:59 WIBJAKARTA, KOMPASTV - Belasan juta kasus positif Covid-19 tengah melanda sekitar 217 negara di dunia.
Apalagi WNI positif Covid-19 di luar negeri juga semakin bertambah.
Tercatat lewat akun Twitter Kementerian Luar Negeri melampirkan 1 WNI dari Uzbekistan, 2 WNI di Kuwait.
Data ini terkonfirmasi pada Rabu (29/07/2020) pada pukul 08:00 WIB, total ada 1237 WNI positif Covid-19.
Total WNI sembuh ada 67,2 persen atau ditotalkan 832 orang.
Baca Juga: Update Corona 28 Juli: 102.051 Positif, 60.539 Sembuh, 4.901 Meninggal
Mereka tercatat dari 4 negara, di antaranya Uni Emirat Arab, Qatar, Mesir, dan Pakistan.
Sedangkan ada 99 orang meninggal dan 306 orang masih dalam perawatan.
Jika melihat sebaran positif Covid-19, telah mencakup 217 negara.
Dari 217 negara Amerika Serikat masih di peringkat pertama.
Dari total lebih dari 16 juta kasus positif Covid-19, Amerika Serikat ada lebih dari 4,2 juta kasus, disusul Brazil lebih dari 2,4 juta kasus, India lebih dari 1,4 juta kasus, Rusia lebih dari 823 kasus, dan Afrika Selatan lebih dari 452 kasus.
Penulis : Yuilyana
Sumber : Kompas TV