> >

Antisipasi Serangan China, Taiwan Beli 1.000 Drone Serang dari AS

Kompas dunia | 29 Oktober 2024, 13:47 WIB
Drone serang Anduril Altius 600M-V. Bulan Juni lalu, Departemen Luar Negeri AS telah memberi tahu Kongres bahwa mereka menyetujui penjualan sebanyak 291 sistem Anduril Altius 600M-V senilai Rp4,8 triliun (US$300 juta) dan 720 drone AeroVironment Switchblade 300 “B” dengan nilai hingga Rp965 miliar (US$60 juta). (Sumber: Altius)

Anduril Altius 600M-V merupakan kendaraan udara multi-misi yang memungkinkan satu operator mengendalikan beberapa drone sekaligus. Drone ini memiliki jangkauan hingga 160 km dan waktu terbang hampir dua jam.

Sementara itu, model AeroVironment seberat 1,8 kg dapat beroperasi di sekitar target selama 20 menit dan dilengkapi hulu ledak khusus anti-perisai. Jangkauannya mencapai sekitar 30 km.

Perwakilan kantor Taiwan di Washington menolak berkomentar, begitu pula Dewan Bisnis AS-Taiwan.

 

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Bloomberg


TERBARU