Irak Ngamuk ke Israel, Adukan ke PBB karena Langgar Wilayah Udaranya Saat Serang Iran
Kompas dunia | 28 Oktober 2024, 18:48 WIBBAGDAD, KOMPAS.TV - Irak mengamuk ke Israel, dan mengadukannya ke PBB karena menganggap telah melanggar wilayah udaranya saat menyerang Iran.
Pengaduan tersebut diungkapkan oleh Juru Bicara Pemerintah Irak Bassim Alawadi, Senin (28/10/2024).
Pada Sabtu (26/10/2024), Israel mengungkapkan telah melakukan serangan ke Iran.
Baca Juga: Saling Serang Israel-Hizbullah Semakin Memanas, Warga Sipil di Lebanon Berjatuhan
Juru Bicara Pasukan Pertahanan Israel (IDF) Laksamana Muda Daniel Hagari mengungkapkan serangan dilakukan secara presisi.
Ia juga mengatakan target serangan merupakan fasilitas militer Iran.
Namun, pihak Irak mengungkapkan bahwa Israel telah melewati wilayah udara Irak untuk melancarkan serangan udara ke Iran, dan mengutuknya.
“Kami mengutuk pelanggaran terang-terangan entitas Zionis terhadap wilayah udara dan kedaulatan Irak dengan menggunakan wilayah udara Irak untuk melakukan serangan terhadap Republik Islam Iran, pada 26 Oktober,” kata Alawadi dikutip dari The Times of Israel.
Gambar dan video di media sosial Irak menunjukkan bagian booster dari rudal yang digunakan Israel.
Pecahan rudal tersebut tampaknya jatuh di wilayah utara Baghdad.
Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti
Sumber : The Times of Israel