> >

Serangan Udara Israel Guncang Beirut Selatan, Putuskan Perbatasan Utama ke Suriah

Kompas dunia | 5 Oktober 2024, 08:58 WIB
Seorang pria berlari mencari perlindungan saat asap mengepul menyusul serangan udara Israel di Dahiyeh, Beirut, Lebanon, Jumat, 4 Oktober 2024. (Sumber: AP Photo/Hassan Ammar)

Serangan hari Kamis di sepanjang perbatasan Lebanon-Suriah, sekitar 50 kilometer di timur Beirut, membuat jalan di dekat Perlintasan Perbatasan Masnaa yang sibuk terputus. 

Baca Juga: Gedung Permukiman di Kota Beirut Lebanon Dihantam Rudal Israel! Total Korban Jiwa Capai 1.600 Orang

Israel mengatakan bahwa mereka menargetkan perlintasan tersebut karena digunakan oleh Hizbullah untuk mengangkut peralatan militer melintasi perbatasan. Israel juga menyatakan bahwa jet tempur mereka telah menyerang sebuah terowongan yang digunakan untuk menyelundupkan senjata dari Iran dan negara lainnya ke Lebanon. Hizbullah diyakini telah menerima sebagian besar persenjataannya melalui Suriah dari Iran.

Rekaman video dari Associated Press memperlihatkan dua kawah menganga berukuran besar di setiap sisi jalan, yang merupakan kerusakan sisa serangan Israel. Orang-orang keluar dari mobil, karena tidak dapat melewati jalan rusak, sambil membawa tas berisi barang-barang mereka. Mereka terpaksa melintasi perbatasan dengan berjalan kaki. 

Lebih dari 250.000 warga Suriah dan 82.000 warga Lebanon telah melarikan diri melintasi perbatasan ke Suriah selama eskalasi serangan yang meningkat selama dua minggu terakhir. Namun demikian, ada setengah lusin penyeberangan antara kedua negara, dan sebagian besar masih terbuka.

Penulis : Tussie Ayu Editor : Desy-Afrianti

Sumber : The Associated Press


TERBARU