> >

Lini Masa Serangan Canggih Israel, dari Ledakan Pager hingga Operasi Rahasia

Kompas dunia | 18 September 2024, 14:45 WIB
Seorang petugas tanggap darurat Pertahanan Sipil menggendong seorang pria yang terluka akibat pager atau penyeranta genggamnya meledak di rumah sakit al-Zahraa di Beirut, Lebanon, Selasa, 17 September 2024. (Sumber: AP Photo)

YERUSALEM, KOMPAS.TV - Ledakan hampir bersamaan menghantam ratusan pager atau penyeranta milik anggota kelompok militan Hizbullah, Selasa (17/9/2024), menewaskan setidaknya sembilan orang dan melukai hampir 3.000 lainnya. 

Hizbullah dan pemerintah Lebanon cepat menuding Israel sebagai pelaku serangan ini. Di antara korban tewas adalah anak perempuan berusia delapan tahun dan putra seorang politisi terkenal Hizbullah, menurut Menteri Kesehatan Lebanon.

Serangan ini terjadi di tengah ketegangan yang meningkat antara Israel dan Hizbullah yang didukung Iran, setelah serangan oleh Hamas pada 7 Oktober yang memicu perang di Gaza. Duta Besar Iran untuk Lebanon termasuk di antara yang terluka akibat ledakan pager tersebut.

Israel jarang mengakui keterlibatannya dalam serangan semacam ini, dan militer Israel menolak memberikan komentar.

Namun, negara ini memiliki sejarah panjang dalam melancarkan operasi canggih, mulai dari serangan siber yang rumit hingga penembak mesin otomatis yang dikendalikan dari jarak jauh, serangan drone bunuh diri, hingga ledakan di fasilitas nuklir bawah tanah Iran yang dirahasiakan.

Berikut adalah beberapa operasi yang sebelumnya dikaitkan dengan Israel, seperti dirangkum dari laporan Associated Press, Rabu (18/9/2024):

Baca Juga: Fakta-Fakta Pager Meledak Serentak Hantam Hizbullah: Diduga Operasi Rahasia Israel

 

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Associated Press


TERBARU