Hadapi Ancaman China tapi Kekurangan Personel, Jepang Naikkan Anggaran Pertahanan, Ini Fokusnya
Kompas dunia | 31 Agustus 2024, 03:05 WIBUntuk mengatasi hal ini, Jepang berencana membeli lebih banyak drone untuk misi pengawasan dan pertempuran, serta membangun kapal perusak serbaguna baru yang membutuhkan lebih sedikit awak kapal.
Menurut laporan terbaru dari Kementerian Pertahanan Jepang, "Karena menurunnya angka kelahiran dan populasi usia kerja, Jepang akan menghadapi kekurangan tenaga kerja yang serius. Kita perlu membangun organisasi yang dapat bertempur dengan cara baru sambil memperkuat kekuatan pertahanan."
Selain itu, anggaran ini juga mencakup investasi dalam sistem AI untuk pengawasan di berbagai pangkalan militer serta otomatisasi penyimpanan persediaan.
Laporan tersebut juga menyerukan reformasi untuk meningkatkan gaji, lingkungan kerja, serta dukungan bagi perempuan yang bekerja, guna menarik lebih banyak perempuan untuk bergabung dengan militer.
Kementerian Pertahanan Jepang juga berupaya menangani serangkaian skandal termasuk pelecehan seksual dan kebocoran informasi yang baru-baru ini mencuat.
Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Associated Press