> >

Israel Peringatkan Prancis Proksi Iran Akan Serang Atletnya di Olimpiade, Ingat Tragedi Munich 1972?

Kompas dunia | 25 Juli 2024, 20:00 WIB
Seorang personel kepolisian melewati spanduk Olimpiade Paris 2024 di Paris, Prancis, Sabtu (20/7/2024). (Sumber: Thomas Padilla/Associated Press)

PARIS, KOMPAS.TV - Israel memperingatkan Prancis adanya ketakutan akan serangan dari proksi Iran ke aletnya di Olimpiade 2024.

Menteri Luar Negeri Israel, Israel Katz mengirimkan surat ke Menlu Prancis Stephane Sejourne.

Ia memperingatkan Sejourne bahwa akan adanya rencana penyerangan oleh pihak yang didukung Iran terhadap delegasi Israel di Olimpiade 2024.

Baca Juga: Gantikan Joe Biden, Kamala Harris Bersaing Ketat dengan Donald Trump Berdasarkan Jajak Pendapat

“Ada pihak-oihak yang berusaha meremehkan sifat perayaan dari acara yang menggembirakan ini,” tulis Katz dalam suratnya dikutip dari The Times of Israel.

“Saat ini kami memiliki penilaian mengenai potensi ancaman yang ditimbulkan oleh proksi teroris Iran, dan organisasi perlawanan lainnya yang bertujuan melakukan serangan terhadap anggota delegasi Israel, dan wisatawan Israel selama Olimpiade,” tambahnya.

Katz mengungkapkan rasa terima kasih kepada pejabat Prancis atas langkah-langkah keamanan yang belum pernah terjadi sebelumnya untuk melindungi warga Israel di Olimpiade.

Selain itu, juga penolakan Pemerintah Prancis terhadap seruan untuk melarang Israel ikut Olimpiade.

Sebanyak 88 atlet Israel di Oliumpiade harus dilindungi sepanjang waktu dari dinas keamanan Prancis.

Mereka juga dijaga oleh petigas Shin Bet, di tengah serentetan ancaman terhadap delegasi Israel.

Penulis : Haryo Jati Editor : Gading-Persada

Sumber : The Times of Israel


TERBARU