> >

Militer Israel Usir Warga Palestina dari Gaza, Disuruh ke Lokasi Ini

Kompas dunia | 11 Juli 2024, 10:39 WIB
Tentara Israel berjalan di bagian selatan Jalur Gaza, Rabu (3/7/2024). (Sumber: AP Photo/Ohad Zwigenberg)

Serangan-serangan tersebut diyakini bertujuan meningkatkan tekanan kepada Hamas pada negosiasi gencatan senjata,

Pertempuran terbaru terjadi di tengah upaya mediator internasional yang dipimpin Mesir, Qatar dan AS untuk memperbarui upaya mendorong kesepakatan gencatan senjata.

Pembicaran terus berlanjut di Doha dan Kairo pada pekan ini. Dihadiri Direktur CIA Williams Burns, dan Direktur Mossad, David Barnea.

Baca Juga: Pencalonan Biden di Pilpres Makin Suram, Ini Kata Tokoh Demokrat Nancy Pelosi dan George Clooney

Dilaporkan sudah ada sejumlah kesepakatan pada banyak poin.

Namun, Hamas menuduh Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu berusaha menggagalkan pembicaraan kesepakatan.

Hal itu berkaitan dengan permintaan Netanyahu agar Israel bisa melanjutkan operasi serangannya ke Gaza hingga mencapai tujuan perang.

Penulis : Haryo Jati Editor : Deni-Muliya

Sumber : The Guardian


TERBARU