> >

49 Orang Tewas Disambar Petir saat Hujan Deras di Pakistan, Kondisi Darurat Ditetapkan di Barat Daya

Kompas dunia | 16 April 2024, 08:08 WIB
Seorang pria berfoto selfie di tepi sungai yang meluap setelah hujan lebat, di pinggiran Peshawar, Pakistan, Senin, 15 April 2024. Petir dan hujan lebat menewaskan puluhan orang, sebagian besar petani, di seluruh Pakistan dalam tiga hari terakhir, kata para pejabat pada hari Senin, 15/4/2024. (Sumber: AP Photo)

Sementara itu, banjir hebat akibat hujan musiman di Afghanistan merenggut 33 nyawa dan melukai 27 lainnya dalam tiga hari terakhir, menurut Abdullah Janan Saiq, juru bicara Taliban untuk Kementerian Negara Urusan Bencana Alam.

Lebih dari 600 rumah rusak atau hancur sementara sekitar 200 hewan ternak mati. Banjir juga menghancurkan luasnya lahan pertanian dan lebih dari 85 kilometer jalan, katanya.

 

Dia menambahkan otoritas Afghanistan telah memberikan bantuan kepada hampir 23.000 keluarga, dan banjir bandang terjadi di 20 dari 34 provinsi di negara tersebut.

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Associated Press


TERBARU